[REVIEW] POND'S Cleansing Balm (English & Bahasa Indonesia) | Bintang Mahayana
Holla!
Keep on reading!
ABOUT THE BRAND
POND'S adalah brand asal Jepang yang dikembangkan oleh POND'S Institute Japan. Salah satu Pioeneer Brand yang telah eksis sejak lama di Indonesia. Dulu brand ini selalu identik dengan rangkaian anti-aging line nya. Namun, kini POND'S semakin eksis merambah pasar untuk usia remaja dan seringkali hadir dengan packaging yang lebih youthful. Di Indonesia sendiri, importir dan distributor POND'S adalah PT Unilever Indonesia Tbk.
Khusus untuk produk POND'S Cleansing Balm, kampanye dengan tagar #SilkyMilkyMelty banyak digaungkan di berbagai media sosial. Kampanye tersebut bertujuan untuk mengenalkan tekstur POND'S Cleansing Balm yang ringan serta mudah diaplikasikan di kulit (silky), mudah diemulsifikasikan menjadi berwarna putih saat terkena air (milky), dan mudah melumerkan seluruh minyak berlebih dan make up bahkan yang waterproof sekalipun (melty).
ENGLISH
POND'S is a Japanese brand developed by POND'S Institute Japan. One of the pioneer brand that has been existed for quite a long time in Indonesia. This brand image used to be identical to its anti-aging line per se. In recent years, POND'S has achieved a bigger market as for teenage and often appear in a more youthful packaging. In Indonesia, this product is imported and distributed by PT Unilever Indonesia Tbk.
Particularly for POND'S Cleansing Balm, a campaign using hashtag #SilkyMilkyMelty has been spread out throughout various social media. The campaign objective is to introduce its product texture which is lightweight on the skin (silky), easily emulsified into a white solution (milky), and easily melted all the sebum and make up even the most stubborn waterproof ones (melty).
MY SKIN PROFILE
*Sensitive skin yang dimaksud di sini adalah kondisi kulit yang mudah memerah jika terpapar sinar matahari terlalu lama atau terdapat physical exfoliating motion seperti scrubbing. Terkadang mudah memerah saat cuci muka dengan facial wash walaupun tanpa cleansing tool.
**Reactive skin yang dimaksud di sini adalah kondisi kulit yang cukup reaktif atau responsif terhadap perubahan. Baik suhu, kelembaban, air, maupun ingredient. Biasanya reaksi yang terjadi adalah panas, gatal, atau bahkan terasa timbul jerawat bentol dalam hitungan jam (antara 1-12 jam). Sehingga, apabila sedang mencoba produk baru, relatif tidak perlu waktu lama untuk tahu reaksinya.
ENGLISH
*Sensitive skin : my skin is easliy get redness under sunlight exposure if being outdoor for too long. It also sensitive to physical exfoliating motion like scrubbing. Even sometimes it gets red when I wash my face with a facial wash even without using any cleansing tool.
**Reactive skin : my skin is uite reactive or responsive towards certain changes. Whether it is related to temperature, humidit, water, or new skincare ingredients. Common reactions I usually get are burning sensation, itchy, or even papule acne in just hours count (around 1-2 hours). So, it won't be long for me to acknowledge my skin's reaction upon new skincare products trial.
PRODUCT DETAILS
INGREDIENTS
POND'S Cleansing Balm Ingredients:
Ethylexyl palmitate, Cetyl ethylhexanoate, PEG-20 Glyceryl Triisostearate, Butyrosperum Parkii (Shea) Butter, Theobroma Cacao (Cocoa) Seed Butter, Prunus Amygdalus Dulcis (Sweet Almond) Oil, Ricinus Communis (Castor) Seed Oil, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Hydroxystearic Acid , Prunus Armeniaca (Apricot) Kernel Oil, Tocopherol acetate, Octyldodecanol, Rosa Damascena Flower Water, Echium Plantagineum Seed Oil, Cardiospermum Halicacabum Flower/ Leaf/ Vine Extract, Tocopherol, Phytosteryl/ Octyldodecyl Lauroyl Glutamate, Perfume, Citric Acid, Benzotriazoyl Dodecyl p-Cresol, Potassium Sorbate.
__ : Antioxidant
__ : Emollient
__ : Exfoliant (AHA)
__ : Essential Oils
__ : Perfume
__ : Preservatives
Notes:
- Ethylexyl palmitate merupakan emollient yang berfungsi untuk melembabkan kulit dengan mencegah teradinya Trans Epidermal Water Loss atau TEWL yaitu hilangnya kelembaban atau kadar air di permukaan kulit. Sehingga berfungsi uga sebagai humektan (Source: thedermreview.com).
- Cetyl ethylhexanoate merupakan ester emollient yang membuat tekstur produk terasa silky di kulit. Fungsinya sebagai pelumas (lubricant) yang memberikan kemampuan daya sebar produk yang baik serta melembabkan kulit (Source: incidecoder.com).
CLAIMS
Berikut adalah klaim produk POND'S Cleansing Balm
Formula yang menutrisi, tekstur balm lembut berubah menjadi silky oil saat dipakai. Menghapus make-up waterproof sekaligus melembabkan kulit.
1. Mudah dibilas
2. Tidak membuat kulit kering
3. 100% Organic French Rose Extract
PACKAGING
Produk ini tidak dilengkapi dengan box packaging. Tetapi gue lupa waktu sampai apa dilengkapi dengan seal atau tidak. Memang secara safety agak kurang. Tetapi seinget gue waktu sampai diberi selotip di sekeliling tutupnya. Secara ukuran cukup kecil dan bisa dibawa traveling dengan cukup mudah. Kalau butuh ukuran lebih besar, tersedia size 100ml.
ENGLISH
This product doesn't come with a box packaging. But I don't remember if this was sealed upon its arrival. Tbh, this one is lack of safety. But since I got this from Female Daily, they possibly the one who put the tape around its lid. They do have full size but this one is small enough for traveling and easy to carry. If you need more bigger size at home, go for their 100ml one.
Source: Personal Doc.
Di bagian dalamnya dilengkapi katup pembatas dari plastik. Sehingga, ketika dibuka isi produk (balm) tidak langsung terekspos oleh udara. Namun, untuk kemasan kecil ini tidak dilengkapi dengan spatula untuk mengambil produknya. Sehingga harus menyiapkan spatula sendiri.
ENGLISH
Inside the jar, they provided a plastic separator. So, when you open the product, the balm doesn't directly got exposed by the air. But, unfortunately for this small size, you don't get the spatula to scoop the product. Thus, I prepared my own spatula.
FRAGRANCE
Cleansing Balm ini mengandung perfume di urutan akhir dari ingredient list. Wanginya lumayan enak. Tipikal wangi yang manis tetapi segar juga. Sama sekali tidak mengganggu. Justru menjadikan pengalaman membersihkan wajah jadi lebih menyenangkan dan menenangkan.
ENGLISH
This cleansing balm contains perfume on the lower of its ingredient list. The smell is pretty good. Typical sweet but fresh scent. Not disturbing at all. Instead, it gives the face cleansing experience becoming more fun and relaxing.
TEXTURE
Tekstur POND'S Cleansing Balm ini mirip mentega tetapi tidak se-berminyak mentega. Masih terlihat teksturnya saat diambil seperti raw shea butter. Berwarna putih namun akan berubah transparan ketika diratakan. Sangat mudah diratakan ke seluruh wajah dan leher. Ketika diaplikasikan di wajah tidak terasa lengket atau berminyak. Daya sebar produk sangat baik.
ENGLISH
POND'S Cleansing Balm texture is similar to butter but not as oily as butter. This still has texture just like a raw shea butter. It has white color but becoming translucent as you spread it out evenly. It's easy to spread to all over the face and neck. When applied, this doesn't feel tacky or greasy. Very good spreadability!
HOW TO USE
- Dalam keadaan wajah kering dan tangan bersih, ambil 1-2 scoop POND'S Cleansing Balm. Ratakan dan pijat ke seluruh wajah dan leher hingga make up dan sunscreen luntur.
- Emulsifikasikan dengan sedikit air agar teksturnya berubah menjadi milky.
- Bilas dengan air hingga bersih dan lanjutkan dengan penggunaan facial wash.
PERHATIAN: Hentikan pemakaian bila timbul rasa pedih, panas, gatal, dan kemerahan di kulit. Beri jeda waktu 3-7 hari. Setelah reda, bisa coba digunakan kembali dengan penyesuaian.
ENGLISH
- Scoop 1-2 spoon POND'S Cleansing Balm onto the dry face with clean palms. Spread and massage thoroughly on the entire face and neck until make up and sunscreen are melted.
- Emulsify with a little amount of water to turn it into milky texture.
- Rinse with water thoroughly and continue cleansing with facial wash.
WARNING: Stop using when skin feels tingling, burned, itchy, and shows redness. Take 3-7 days to rest and calm the skin. When it's calm, you might try to use again with some adjustments.
EFFECTIVENESS
Baca Juga : [REVIEW] SNP Prep Peptaronic Toner - Affordable Toner dengan 5 Jenis HA dan 6 Jenis Peptides
FINAL VERDICT
Pros (+)
+ Harganya affordable untuk cleansing balm drugstore.
+ Efektif dalam membersihkan make up maupun sunscreen.
+ Teksturnya lembut dan tidak membuat kulit terasa berminyak serta mudah dibilas.
+ Wanginya enak meskipun tidak mengandung fragrance.
Cons (-)
- Sayangnya tidak disediakan spatula untuk ukuran yang lebih kecil.
- Tidak ada box packaging untuk melindungi produk.
- Tidak ada logo PAO pada kemasan.
ENGLISH
Pros (+)
+ Quite affordable price for a drugstore cleansing balm.
+ Quite effective in removing make up and sunscreen.
+ Soft texture without greasy feeling and easy to rinse.
+ It smelled nice though it's fragrance-free.
Cons (-)
- No spatula is provided for the smaller size.
- No box packaging for safety purposes.
- No PAO logo.
RECOMMENDATION
POND'S Cleansing Balm ini baik bagi kulit normal to dry. Namun, bagi pemilik kulit berminyak pun masih aman karena akan segera dibilas dan dilanjutkan dengan second cleanser.
Aman digunakan setiap hari. Paling direkomendasikan bagi pengguna make up. POND'S Cleansing Balm juga aman bagi ibu hamil dan ibu menyusui maupun remaja.
ENGLISH:
POND'S Cleansing Balm is best use for normal to dry skin. But it's also safe for oily skin as it will be rinsed immediately and continued with facial wash anyway.
Suitable for daily use. Best recommended for make up user. POND'S Cleansing Balm is also pregnancy safe, breastfeeding safe, and teens safe.
- Bintang Mahayana ©️ 2021
Disclaimer
- Bukan dermatologist maupun expert berlisensi. Konsultasi silakan hubungi dokter.
- Hasil pemakaian produk pada jenis kulit tiap orang kemungkinan terdapat perbedaan.
- Review ditulis berdasarkan pengalaman pribadi menggunakan produk dalam kurun waktu 3 bulan (PM only.
- Produk ini merupakan gift Campaign FemaleDailyXPOND's
- Foto-foto pada artikel ini telah dicantumkan sumbernya masing-masing.
- Mohon tidak menggunakan atau repost konten ini tanpa seizin penulis.
- Contact Me klik : https://linktr.ee/bintangmahayana.com atau menggunakan fitur "Contact Me" pada bagian side bar kanan (Desktop)/ Footer (Mobile) pada Blog ini.
wah ini nih salah satu wishlist banget hehe. Daya bersihnya lumayan yah meski buat yang waterproof masih rada Pr juga hehe
ReplyDeleteKalo di aku ini justru gampang bgt Kak Karina buat waterproof make up. Lebih cepet drpd cleansing oil bahkan yg sekelas DHC. Cuma sabar aja kalo area mata yaa krn kdg agak buram tp ga perih kok hihi.
DeleteAku sempet naksir dia, gara-gara temenku coba dan katanya oke untuk kelas drusgtore skincare, tapi karena kulitku super minta disayang😭😂 (si pori gampang kesumbat) jadi first cleanser ku mostly micellar water. Ini pas kena kulit si balm nya kerasa berat gitu nggak di kulit kamu?
ReplyDeleteAku lumayan comedo-prone juga Kak Gita. Tp pengalaman aku pake ini sama sekali ga nimbul reaksi negatif. Bayangan aku cleansing balm bakal ninggalin kesan filmy di kulit. Apalagi di base nya ini ada shea butter. But surprisingly, ini super duper ringan kok👍🏻
Deletejadi inget dulu produk skincare drugstore pertamaku tuh dari ponds. setuju sama Kak Bintang, makin ke sini Ponds ngeluarin produk yang cute-cute buat remaja kayak toner essence yg lagi aku pake. soal cleansing balmnya ponds ini aku belum sempet makee, penasaran juga karena aku mulai suka sama produk cleansing balm :D
ReplyDeleteHaha iyaaa dulu POND'S yg paling viral kan si POND'S Age Miracle itu yaa. Semenjak BA nya Maudy Ayunda makin cheerful gt brand nya. Hihi yuk cobain Kak Dian. Ditunggu reviewnya hihi💕
DeleteKebetulan lagi nggak punya cleansing balm, kayaknya mau cobain ini deh. Kalo buat sehari2 kayaknya udah oke ya.
ReplyDeletePonds cleansing balm ini punya ingredients yg mantap juga yaaa, dan penasaran sama wanginya, wangi2 manis soft, tapi nyegerin gitu :)
ReplyDeletepernah liat ini di alfa, tapi kurang tertarik beli karena ngerasa ribet kalau pakai cb tuh.. tapi pas banyak yang suka dan baca review mba bintang juga okeee jadi tertarik buat nyoba deh >.<
ReplyDeleteHaha dulu aku jg mikirnya ribet kudu scoop. Enakan cleansing oil tinggal pencet. Tp justru ribet scoop nya ga sebanding sama effortless-nya dia bersihin make up. Cepet bgt apalagi buat mascara yg biasanya pake cleansing oil aja besok paginya suka masih ada yg jatoh ke undereyes :')
DeleteProduk ini kurang viral ya di jejeran cleansing balm. Padahal salah satu yang mulai bikin!
ReplyDeleteWah iyakah? Di FD lumayan banyak sih yg nge rave ini Kak. Cuma mungkin kalo dibanding KBeauty kayak Heimish sama Banila Co masih kalah hype yaa kayaknya😂
DeleteBelom pernah nyobain cbalmnya Ponds nih. Kebanyakam punya indie brands 🤣
ReplyDeletePunya Ponds ini termasuk cleansing balm yang affordable yaa, peformanya juga cakeeep!
ReplyDeleteAku pernah pake ini. Sayangnya di aku gak cocok karena clogged pores. Udah coba trial dan error, tetep gak cocok juga. Padahal kalo cocok enak isinya banyak dan affordable
ReplyDeleteDari dulu lihat ponds cleansing balm ini pengen nyoba tapi maju mundur.
ReplyDeleteKarena kebanyakan cleansing balm entah kenapa ga cocok di kulitku.
Ntar kapan deh mo nyobain si ponds ini.